
Apakah Yesus sama dengan Bapa?
Yohanes 1:14
Firman itu telah menjadi manusia, dan diam di antara kita, dan kita telah melihat kemuliaan-Nya, yaitu kemuliaan yang diberikan kepada-Nya sebagai Anak Tunggal Bapa, penuh kasih karunia dan kebenaran.
Yohanes 8:42
Kata Yesus kepada mereka: ”Jikalau Elohim adalah Bapamu, kamu akan mengasihi Aku, sebab Aku keluar dan datang dari Elohim. Dan Aku datang bukan atas kehendak-Ku sendiri, melainkan Dialah yang mengutus Aku.
Yohanes 1:1
Pada mulanya adalah Firman; Firman itu bersama-sama dengan Elohim dan Firman itu adalah Elohim.
Yohanes 10:30
Aku dan Bapa adalah satu.”
Yohanes 1:18
Tidak seorang pun yang pernah melihat Elohim; tetapi Anak Tunggal Elohim, yang ada di pangkuan Bapa, Dialah yang menyatakan-Nya.
Kolose 1:15
Ia adalah gambar Elohim yang tidak kelihatan, yang sulung, lebih utama dari segala yang diciptakan